Pengidap Hipertensi Wajib Minum Obat Darah Tinggi Meski Merasa Sehat

Selasa, 03 Oktober 2023 - 16:00 WIB
loading...
Pengidap Hipertensi...
Pengidap hipertensi penting minum obat darah tinggi untuk mengontrol tekanan darah. Sebab, penyakit ini bisa beraktibat fatal lantaran masalah kesehatan serius. Foto/Getty Images
A A A
JAKARTA - Pengidap hipertensi penting minum obat darah tinggi untuk mengontrol tekanan darah. Sebab, penyakit ini bisa beraktibat fatal lantaran dapat menyebabkan masalah kesehatan serius.

Tak tanggung-tanggung, hipertensi bisa menyebabkan serangan jantung, gagal jantung dan penyakit mematikan lainnya. Karena itu, penderita penyakit ini penting mengonsumsi obat tekanan darah tinggi seumur hidup.

Bahkan, jika sudah merasa sehat, Guru Besar Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) prof. dr. Zubairi Djoerban, Sp.PD., menjelaskan bahwa pasien hipertensi tetap harus minum obat tekanan darah tinggi.

"Apakah obat hipertensi perlu terus diminum walau pasien merasa sehat wal afiat?" tulis Prof Zubairi dikutip dari akun X pribadinya, Selasa (3/10/2023).



Pengidap Hipertensi Wajib Minum Obat Darah Tinggi Meski Merasa Sehat

Foto/Infografis SINDOnews

Adapun manfaat minum obat tekanan darah tinggi seumur hidup untuk penderita hipertensi bertujuan mencegah komplikasi seperti stroke hingga serangan jantung.

"Sangat perlu, karena bermanfaat untuk mencegah komplikasi, mencegah stroke, serangan jantung, serta ginjal," jelasnya.

Terlebih, jika penderita hipertensi memiliki kondisi penyerta lainnya seperti kencing manis. Sehingga tidak boleh berhenti minum obat lantaran bisa menyebabkan kebutaan.

"Apalagi hipertensi yang disertai kencing manis. Kondisi ini dapat menyebabkan ablasio retina, yang berakibat kebutaan," ujarnya.



Dia pun kembali menegaskan untuk pasien hipertensi tetap patuh mengonsumsi obat sesuai dengan anjuran dokter.

"Jadi, penting banget mengobati tekanan darah tinggi agar tidak menyebabkan kerusakan organ tubuh. Baik kerusakan di mata, ginjal, otak maupun jantung," pungkasnya.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1257 seconds (0.1#10.140)